Healmind – Kita mungkin pernah merasakan kondisi perut yang tidak mengenakan yang disebabkan oleh stres. Hal tersebut muncul karena kecemasan dan kekhawatiran kita yang telah mengganggu keseimbangan pencernaan tubuh kita.
Pada beberapa orang, stres dapat memperlambat proses pencernaan, kembung, nyeri dan sembelit, diare, bahkan dapat menghilangkan nafsu makan. Stres juga dapat menyebabkan maag dan iritasi pada usus besar.
Nah, dibawah ini terdapat 4 tips gaya hidup yang dapat dilakukan agar kondisi perut kita tidak memburuk saat kita tengah mengalami stres, diantaranya yaitu:
1. Perut yang sehat anda sebaiknya berhenti merokok
Merokok dapat melemahkan otot yang mengontrol ujung saluran makanan yang memungkinkan asam dari perut akan naik ke arah esofagus (saluran makanan), hal ini biasanya disebut refluks.
Refluks menyebabkan gejala mulas, dan dapat menyebabkan atau memperburuk sakit maag dan kondisi peradangan pada usus. Merokok juga merupakan faktor risiko penting untuk kanker perut.
2. Makan dengan teratur
Terkadang saat sedang memiliki kesibukan dalam pekerjaan atau apapun itu, kita seringkali makan di sela-sela kesibukan kita tersebut. Namun, dengan cara makan kita yang seperti itu, ternyata hal tersebut dapat merusak pencernaan perut kita.
Dasar untuk mencegah gangguan pencernaan yaitu lakukan:
- Jangan makan dengan terburu-buru, cobalah makan dengan perlahan.
- Jangan makan berlebihan, makan dengan porsi secukupnya.
- Makan secara teratur dan sesuai jam makan.
- Hindari makan besar sebelum tidur.
- Minum banyak air putih.
3. Menurunkan berat badan
Jika kita memiliki kelebihan berat badan, lemak perut di tubuh kita akan memberi tekanan pada perut kita dan bisa menyebabkan mulas. Menurunkan berat badan beberapa kilogram dapat meredakan gejala pencernaan seperti mulas dan keluhan perut terkait asam lainnya.
4. Perut sehat dapat kalian lakukan dengan menghindari minum minuman beralkohol
Minum minuman bralkohol dalam jumlah sedang tidak akan merusak sistem pencernaan kita, tetapi minum minuman keras dalam jumlah besar dapat meningkatkan produksi asam di perut kita yang dapat menyebabkan mulas dan memperburuk gangguan pencernaan lainnya.
sumber: www.nhs.uk
Leave a Reply